Beat Bikers penuhi Jamnas “Bersatu Hati di Surabaya” di Kota Surabaya

Honda-motor-BeAT-bikers-jamnas-5-ktrb

SURABAYA | autoglobemagz.com – 143 Komunitas sepeda motor khususnya komunitas honda memenuhi kota Surabaya, dengan jumlah kurang lebih 1.000 Beat Bikers ikut hadir di Jambore Nasional Republik Beat di Surabaya. (15/6/14).  Jambore yang mengusung tema “BerSatu Hati untuk Indonesia” ini diisi berbagai kegiatan, seperti kegiatan aksi sosial dan pembelajaran dalam keselamatan berkendara yang diberikan oleh Satlantas Kota Surabaya serta aktifitas kompetisi Safety Riding bagi peserta Jambore.

Jambore yang terlaksana di Park Pantai Ria Kenjeran ini didukung penuh oleh PT. Astra Honda Motor (AHM) dan PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) yang sebagai Main Dealer Honda wilayah Jawa timur dan Nusa Tenggara. Aksi sosial juga meliputi penaburan benih ikan di bantaran sungai kalimas, kota Surabaya. Selain itu kegiatan diisi aksi balap bakiak, tarik tambang, balap karung, estafet, dan drag Beat yang diikuti antar komunitas di Jamnas ini. Beat Bikers juga melalukan konvoi motor dengan melewai Jembatan Suramadu yang menghubungkan Pulau Jawa dan pulau Madura.

Honda-motor-BeAT-bikers-jamnas-5-2-ktrb

“AHM berupaya terus mendukung aktifitas positif klub dan komunitas Honda di berbagai bidang. Kekompakan para Beat Bikers yang sudah lama terjalin ini, terus kami dukung dan perkuat, salah satu nya menggelar Jambore Nasional Republik Beat ini. ” Kata Istiyani Susriyanti, General Manager Honda Customer Care Center (HC3) AHM.

Kami juga berharap kalau Beat Bikers ini bisa terus menanamkan semangat yang sama dan tetap peduli lingkungan serta aman berkendara, tambah Istiyani.

Jambore Beat ini merupakan yang kelima yang sebelumnya sudah terselenggara di Jakarta pada tahun 2010, Pekanbaru tahun 2011, Makassar tahun 2012, dan Samarinda tahun 2013.

Teks/Foto : tri/ktrb

admin

autoGlobemagz.com adalah situs berita komunitas otomotif untuk Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *