Jajal Suzuki Address tembus 65,69 km/1L

suzuki-address-test-ride-bandung-3

BANDUNG | autoglobemagz.com – Kembali, PT Suzuki Indomobil Sales Regional Office Jawa Barat, menantang para awak media untuk mencoba produk skuter terbarunya yang merupakan hasil produksi tanah air yakni Suzuki Address dengan menempuh jarak 40KM yang mengelilingi Kota Bandung serta menyempatkan untuk datang ke dealer-dealer Suzuki Motor yang ada di Kota Bandung. (24/11/14) Dengan kesempatan ini kami bisa merasakan Suzuki Address secara langsung, dengan pandangan pertama skuter ini memiliki futurustik yang baik dan serasa nyaman ketika melihatnya.

suzuki-address-test-ride-bandung

Tetapi terasa penasaran apabila kami hanya melihatnya, ketika memulai mencoba keberangkatan dari Suzuki IJMG Kircon Bandung mulai merasakan terhadap injakan kaki yang begitu bebas karena motor skuter ini memiliki ruang kaki yang luas untuk pengemudinya.  Untuk handling skuter ini baik ketika kami melewati belokan dan melewati jalan-jalan dengan keadaan macet. Sedangkan performa kami merasakan baik dengan kapasitas mesin yang tidak terlalu besar 110 CC, Address telah mengusung teknologi bahan bakar injeksi.

suzuki-address-test-ride-bandung-2

Ada yang mengesankan ketika kami mecoba memasukan barang-barang ke bagasi, barang-barang kami masuk semua dengan jumlah 14 item ke ruang bagasinya ini dengan kapasitas besar yakni 5,2 liter, bagasi ini juga bisa masuk untuk helm full face sehingga ukuran ini paling besar di kelas skuter matik di tanah air.Kita lirik ke fitur kemanan, motor skutik ini memiki fitur yang tidak sebanyak kompetitor namun beberapa hal penting disematkan seperti Shutter Key & Seat Opener dan Parking Brake Lock, shutter Key & Seat Opener cukup memudahkan kita apabila membuka jok cukup melalui kunci kontak tetapi ini berfungsi ketika stir skuter ini dalam keadaan lurus dan Parking Brake Lock cukup berguna saat kita di tanjakan.

suzuki-address-test-ride-bandung-4

Sedangkan ban standar bawaannya memiliki profile ban yang cukup besar 90/90 R14. Dan ketika kami sudah menembus jarak 40 KM menghabiskan bensin 51,22KM/1L dengan rata-rata kecepatan 40km/jam, hasil ini mengesankan buat kami tetapi ketika semua hasil uji coba awak media ternyata ada yang lebih hemat dari kami dengan menghasilkan 65,69km/1L, motor ini benar-benar cukup menjadi solusi orang yang ingin berhemat dalam mengkonsumsi bahan bakar berhubung sekarang bahan bakar cukup tinggi harganya.

Berikut hasil Uji Irit Suzuki Address dari Awak Media Bandung :

1. 65,69Km/1L, Edo – Motorplus
2. 51,22KM/1L ,Evan Yoga – autoglobemagz.com
3. 50KM/1L, Fatimah

Teks/Foto : Tri

admin

autoGlobemagz.com adalah situs berita komunitas otomotif untuk Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *