“ Seperibuan nilai tanpa batas “
autoGlobemagz.com-Baru ini komunitas Serena Indonesia Brotherhood (SIB) gelar touring perdananya dengan rute Bandung-Anyer , Sabtu 12/08 lalu.
Beni Mulyana ketua umum Serena Indonesia Brotherhood mengatakan, dengan mengusung tema “SIB Goes to Anyer” perjalanan ini tentunya juga membawa misi lain yakni untuk mewadahi tali silaturahmi antar chapter, terang Beni.
Menurutnya, walaupun komunitas ini baru berdiri satu tahun namun semua member yang ada di SIB sudah larut dalam rasa persaudaraan karena kita seperibuan nilai (brotherhood) semoga tambah solid dengan diadakan touring bersama keluarga seperti ini tambah, Beni.
Tak kurang dari 43 member aktif dari beberapa chapter yang ikut touring seluruh peserta touring sangat antusias dengan digelarnya acara tersebut. Suasana akrab antara keluarga member tampak terlihat dari kegiatan yang diadakan selama kegiatan.
Sementara itu, Bambang Arief selaku Panitia Pelaksana Touring menambahkan, Touring ini bersamaan juga dengan moment hari raya kemerdekaan RI yang ke-72 turing gathering family ini sekaligus sebagai peringatan kemerdekaan, ujar Arief.
oleh : AG07
Bagi pecinta Serena di seluruh Indonesia yang ingin bergabung bisa melalui alamat Facebook SIB di https://www.facebook.com/groups/1833882223520320/ atau via om Khresno 081210108549.