autoGlobemagz.com – Reindy Riupassa kembali meraih gelar Fastest of the Day pada ajang Drag Race 2017 di Sirkuit Internasional Sentul, Minggu 19/11/2017 yang lalu.
Reindy berhasil merebut kembali gelar bergengsi tersebut setelah mencatatkan waktu 10.836 detik pada heat pertama, pada seri sebelumnya Reindy sukses merebut gelar yang sama, dengan kemenangan dua kali di seri sebelumnya Reindy berhasil mencetak hattrick.
Saat ini Reindy Riupassa tercatat sebagai pembalapa andalan dari Tim Achilles Putra Rafflesia Prodarg yang mengikuti juga kelas Free For All (FFA),namun sayangnya Reindy gagal meraih kemenangan dikalahkan rekan satu timnya Willy Suliawan.
oleh : agung satriyo