TACI Deklarasi Chapter Garut

autoglobemagz.com – Toyota Avanza Club Indonesia (TACI) resmi deklarasikan chapter Garut pada pekan lalu 15/09/2018 di Gedung Pendopo kota Garut.

Mengusung tema “Dulur Beda Lembur, Baraya Beda Kota” deklarasi ini dihadiri oleh 200 member TACI dari 11 chapter yang mewakili pembukaan chapter baru di kota dodol tersebut.

Dalam sambutannya Ketua umum TACI om Ubaidillah mengatakan,“Saya berharap di momen Deklarasi TACI chapter Garut ini, TACI dapat menjadi komunitas otomotif yang berkembang di kab. Garut dan di seluruh Indonesia, serta di terima di tengah – tengah masyarakat, dan juga tetap menjadi pelopor keselamatan berkendara sejalan dengan slogannya yaitu “Driving With Manners”, imbuh Ubai selaku Ketua umum TACI serta sambutan dari ketua Paguyuban Otomotif (POG) Garut Fujia dan ketua Forum Silaturahmi Mobil Garut (FSMG) Yudi Arifin.

Acara di hadiri antara lain pihak aparat keamanan, pihak sponsor, rekan rekan TACI sekitar 200 member dari 11 Chapter di Indonesia yang datang beserta keluarga dan perwakilan ketua dari club & komunitas yang ada di kabupaten Garut.

oleh : TACI, editor :agung

 

Puncak acara diadakan potong tumpeng dan penandatanganan berkas pengukuhan pengurus chapter dan berkas pengesahan chapter Garut oleh ketua umum. “Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada pihak sponsor yaitu Pendopo Garut yg sudah mensupport Venue, Gudang Garam Signature, Budi Jaya Mobilindo, Chocodot, Toko Barokah, Penyoekakopi, air mineral Alexa yang sudah mensupport acara ini”. Ujar Dadang Sofian, selaku Ketua TACI Chapter Garut.

admin

autoGlobemagz.com adalah situs berita komunitas otomotif untuk Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *