Hyundai Berencana Realisasikan Investasi di Bulan Maret 2020

autoglobemagz.com- Dalam waktu dekat ini, Hyundai Motor Company berencana memulai realisasi investasi mulai bulan maret 2020 dengan tambahan nilai investasi sebesar 21,8 Triliun di Indonesia.

Hal itu dikatakan, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Ia mengatakan,” investasi Hyundai kini bertambah lagi sebesar US$ 500 juta. Awalnya, Hyundai hanya ingin berinvestasi US$ 1 miliar.

Bahlil mengungkapkan, investasi sebesar US$ 1,5 miliar merupakan investasi tahapan untuk pembangunan pabrik baru. Tahap pertama akan dikerjakan pada periode 2019-2021 dan tahap kedua pada periode 2022 – 2030. “Untuk tahap pertama tahun ini investasinya US$ 750 juta. Dan sisanya untuk tahap berikutnya,” ungkap Bahlil di Tangerang, Senin (27/1)

Ia menambahkan, Tambahan investasi sebesar US$ 500 juta dialokasikan untuk membangun jaringan layanan purnajual Hyundai di Indonesia. “Untuk US$ 500 juta nya itu bicara tentang jaringan dealer-nya,” tambah dia.

Pada fase pertama, Hyundai Motor akan fokus pada investasi pabrik pembuatan mobil yang berlokasi di Jawa Barat dan akan mengekspor setidaknya 50% dari total produksinya.

Sementara pada fase kedua, Hyundai Motor akan fokus pada pengembangan pabrik pembuatan mobil listrik, pabrik transmisi, pusat penelitian dan pengembangan (R&D center), pusat pelatihan, dan produksi Hyundai Motor. Sebanyak 70% dari hasilnya akan diekspor.

Menurut Bahlil, Hyundai Motor akan mulai produksi pada 2021 dengan kapasitas 70.000-250.000 unit per tahun, termasuk mobil listrik untuk ke depannya. Tentu saja ini akan menyerap tenaga kerja, bahkan bisa mencapai 5.000 tenaga kerja.

Rencana pengembangan baterai dan mobil listrik oleh Hyundai Motor ini juga disambut baik oleh perusahaan dalam negeri seperti Perusahaan LIstrik Negara (PLN) yang bahkan telah menyediakan sembilan stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU).

Belum lama ini komitmen baik antara  perusahaan Grab yang menyatakan siap bekerjasama untuk menggunakan mobil listrik di Indonesia sebagai mitranya.

Rencananya, peletakan batu pertama  (groundbreaking) pabrik Hyundai akan dilakukan pada Maret 2020 di kawasan industri Cikarang, pungkas Bahlil.

oleh : MT, foto : ist

admin

autoGlobemagz.com adalah situs berita komunitas otomotif untuk Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *