autoGlobemagz.com – Di akhir pekan ini, Ajang balap Honda Brio Speed Challenge (HBSC) seri 4 kembali digelar pada hari Minggu, 31 Juli 2016 di Sirkuit Internasional Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Memasuki paruh musim kedua 2016 ini, persaingan pun kian ketat untuk menduduki posisi teratas di klasemen kedua seri balap bergengsi iniPada hari yang sama juga akan digelar putaran keempat dari ajang balap Honda Brio Speed Challenge 4 yang juga tidak kalah seru dimana diwarnai persaingan para pembalap muda. Pada putaran ketiga lalu HBSC 4 kelas 1.300 cc, M.
Ferrel Fadhil (Privateer) berhasil meraih kemenangan diikuti oleh Luckas Dwinanda (Privateer) di posisi kedua dan Tugimin (Privateer) di posisi ketiga. Dengan demikian, M. Ferrel Fadhil masih menjadi pemimpin klasemen sementara HBSC 4 kelas 1.300 cc dengan 39 poin, diikuti oleh Luckas Dwinanda dengan 39 poin dan Arif Budiman di tempat ketiga dengan 28 poin.
Sementara itu di kelas 1.200 cc, balapan putaran ketiga lalu berhasil dimenangi oleh Muhammad Arief (RHU Autosport Makassar) diikuti oleh HM Kurdi (B 16AP Speed), dan Irfan Fauzie (Privateer) di posisi ketiga. HM Kurdi masih menjadi pemimpin klasemen sementara HBSC 4 kelas 1.200 cc dengan 39 poin, diikuti oleh Muhammad Arief dan Sektiyo Hamiseno yang sama-sama mengoleksi 27 poin.
Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, “Para pembalap baik itu di kelas Honda Jazz Speed Challenge dan Honda Brio Speed Challenge di masing-masing kelas sudah memperlihatkan performa terbaiknya pada paruh pertama musim 2016 ini. Kini balapan sudah masuk paruh kedua dan para pembalap akan kembali bersaing untuk menjadi yang terbaik pada akhir musim nanti. Hal ini dapat terlihat dari perolehan poin yang ketat di klasemen setiap kelasnya”.