Kendaraan Bahan Bakar Hidrogen Solusi Masa Depan

autoGlobemagz.com – Toyota saat ini mengembangkan sejumlah inisiatif di bawah payung Toyota Environmental Challenge 2050 yang bertujuan untuk mengurangi dampak negatif manufaktur dan kendaraan (mobil) semaksimal mungkin.

Toyota telah mencanangkan pengembangan teknologi dan desain kendaraan agar pada 2050 mendatang bisa menurunkan emisi karbon minimal rata-rata 90% dibandingkan rata-rata global pada 2010.

Toyota Fuel Cell Vehicle

Isu energi dan emisi juga telah menjadi perhatian besar Toyota sehingga berinisiatif mengembangkan teknologi yang bisa berkontribusi untuk mencari solusi. Sejak awal 1990, Toyota mencari solusi dan kemudian mengembangkan teknologi hybrid atau dikenal Toyota Hybrid System (THS) yang telah melahirkan Prius.

Sampai saat ini, selain Prius, teknologi Hybrid Synergy Drive juga telah diaplikasikan setidaknya pada 25 model lainnya, seperti Camry, Alphard, Yaris dan sejumlah model Lexus.

Melalui ajang Tokyo Motor Show, Toyota menegaskan, teknologi Full cell vehicle (FCV) adalah solusi untuk industri otomotif dalamĀ  menghadapi kemajuan sosial ekonomi yang pesat. Kenapa? Karena teknologi FCV mampu menjawab tantangan pembangunanan berkelanjutan (sustainability development) yang terkait kelangkaan sumber energi fosil, dan masalah lingkungan (environmental development) yang terkait dengan penurunan emisi CO2.

oleh : agungsatriyo

admin

autoGlobemagz.com adalah situs berita komunitas otomotif untuk Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *